Natamagazine.com – Bila ditanya, apa makanan khas Kota Medan yang paling dicari para wisatawan sejak dahulu selain Bika Ambon? Tentu jawabannya adalah Kue Lapis Legit. Mungkin daerah lain di Indonesia memproduksi juga Kue Lapis Legit, tapi Kue Lapis Legit asal Kota Medan sangat khas dari cita rasa. Dijual di toko-toko kue dimana Bika Ambon juga dijual di Jalan Majapahit atau Jalan Sekip daerah Petisah. Itu mengapa perihal rasa ini akhirnya mendudukkan Kue Lapis Legit sebagai 14 makanan terlezat di dunia bersama kue-kue lainnya dari berbagai negara di dunia versi situs berita CNN.
Kue Lapis Legit asal Indonesia dipilih CNN bersama Tiramisu (Italia), Black Forest ( Jerman), Cheesecake (Amerika Serikat), Madeleines (Perancis), Lamington (Australia), Pavlova (Selandia Baru), Ma Lai Go (Hongkong), Tres Leches (Meksiko), Dorayaki (Jepang), Kaiserschmarrn (Austria), Postre Chaja (Uruguay), Baklava (Turki), dan Victoria Sponge (Inggris).
Apakah Lapis Legit benar berasal dari Indonesia? Terinspirasi dari kue lapis Eropa dengan twist khas Asia, Lapis Legit pertama ternyata diciptakan pada zaman kolonial Belanda. Pembuatan Lapis Legit pun membutuhkan waktu berjam-jam dan lama selama sejarahnya. Bahkan, lapis legit atau disebut juga Kue Spekoek (Spekuk) ini nyatanya sudah eksis sebelum Indonesia merdeka. Kue yang kaya akan telur dan roombuter ini memiliki ikatan yang erat dengan bangsa Belanda.
Seusai menjajah, Belanda mewariskan tak hanya meninggalkan perkebunan dan gedung bersejarah tetapi banyak khasanah kuliner. Sebut saja klappertaart, brudel, brut goreng, hingga aneka cookies yang bisa dinikmati sampai sekarang. Dikutip darii berbagai sumber, Lapis Legit nyatanya dibuat oleh orang Belanda yang tinggal di Hindia (Indonesia) pada zaman penjajahan.
Lapis Legit dibuat menggunakan rempah-rempah yang berasal dari Indonesia yaitu kayu manis, kapulaga, cengkih, bunga pala, dan adas manis sehingga rasanya sangat khas kaya akan aroma rempah-rempah yang sangat disukai orang-orang Eropa. Dan di Indonesia tentu saja bahan membuatnya sangat mudah ditemui.
Tapi jangan kaget jika Lapis Legit atau Spekoek dari namanya mengandung unsur yang haram. Sungguhkah? Spek ternyata memiliki arti lemak babi yang terlihat berlapis-lapis, dan koek adalah bolu. Jadi bisa dikatakan Lapis Legit adalah bolu yang berlapis-lapis. Tapi bukan berarti Lapis Legit menggunakan minyak babi untuk bahan adonannya, jadi tak usah kuatir. Wujudnya yang berlapis-lapis, juga bahan dasarnya yang mengandung banyak telur dan mentega juga gula membuat Lapis Legit menjadi terlihat seperti lapisan lemak babi.
Kue berbahan dasar kuning telur, tepung terigu, gula, dan mentega/margarin ini memiliki cita rasa yang manis dengan tekstur yang lembut. Itu mengapa disebut legit. Adonan kue dipanggang dalam oven secara bertahap hingga membentuk lapisan-lapisan yang umumnya berjumlah 18 lapisan atau lebih. Butuh waktu dan kesabaran dalam membuatnya dan karena banyaknya lapisan pada lapis legit, kue ini dikenal juga dengan sebutan Kue Seribu Lapis yang bila di perayaan Hari Raya Idul Fitri, Tahun Baru, Natal, Imlek selalu tersedian
(Yd)
Redaksi Natamagazine.co For review your business, invitation and advertising, please do not hesitate to contact: +628126466637.